Home PageBisnis Aksesoris“Membeli Burger di KFC” Sebuah cerita tentang kemampuan memahami customer yang luar biasa

Nov 17

“Membeli Burger di KFC” Sebuah cerita tentang kemampuan memahami customer yang luar biasa

Sahabat..
Tulisan ini sebelumnya telah saya muat, pada jurnal harian di blog pribadi saya
Sebuah tulisan sederhana…
yang mengingatkan saya untuk bisa lebih baik lagi bagi sahabat koleksikikie
Sahabat-sahabat… yang karena keberadaannya…
Saya bertahan hidup hingga saat ini
Terimakasih Sahabat…

“Membeli Burger di KFC”
Sebuah Cerita Tentang Kemampuan Memahami Customer, yang luar biasa

Anda bisa bilang saya “ndeso”,

tapi saya memang jarang mampir ke KFC untuk membebaskan diri dari rasa lapar

yaaahh… tentu saja yang saya maksud adalah Kentucky Fried Chicken yang terkenal itu..

Dan pagi itu menjadi pagi yang tak biasa dalam hidup saya,

Tepat Pkl 06.00 pagi waktu Surabaya,

Saya sempatkan diri, untuk mampir di KFC A.Yani

Dalam salah satu janji bertemu teman-teman Ikastara Photography Club.

Rencananya, kami akan hunting foto bersama di Lapangan Udara AL

dan KFC A Yani, menjadi tempat yang tepat untuk berkumpul,

bagi kami yang sering kehilangan arah saat mencari tempat baru

(HobiNyasarDotCom)

Pertama kali sampai di sana..

Saya surprise, melihat cara penataan ruangannya

minimalis dan gaya…

Menunya pun tak lagi sekedar ayam dan kentang goreng,

yang di awal-awal dulu saya menikmatinya (kelas 3 SMP)

seakan menjadi statement food, sebagai remaja gaul yang siap go international hihihihi

dan pagi itu saya putuskan memesan caffe latte

minuman hangat yang sepertinya akan terasa menentramkan jiwa

di pagi hari yang dingin itu

Belum sampai di kasir… I knew, I got some trouble

Yeah… sebagai perempuan dewasa yang sudah berkali-kali mengalaminya

saya bisa merasakan tanpa harus melihat langsung

In that time, I got my period

Dan longdress putih tulang saya

jelaaaaas… pakaian yang sempurna, untuk mengibarkan bedera jepang di pagi hari itu

Maka dengan mental prajurit perang yang tak lagi takut mati

saya hampiri kasir KFC di pagi itu,

seorang pria paruh baya dengan senyum bak bintang iklan kenamaan..

Bertanya.. adakah kira-kira pegawai wanita yang bertugas di pagi itu,

dan senyum manis nya terasa sepet.. saat jawaban TIDAK lah yang saya terima

“Kalau gitu dimana warung terdekat dari tempat ini, atau mungkin supermaket 24 jam?”

Saya tau, rona panik telah menghiasi wajah saya saat itu..

Dan amazing, saya mendapatkan jawaban yang luarrr biasaaa

“Ada yang bisa kami bantu belikan ibu? biasanya kami punya persediaan… tapi pagi ini tidak ada”

whatttttzzz… apa yang sedang dibicarakan orang ini

apakah dahi jenong saya membuat orang dengan mudah membaca apa yang saya khawatirkan saat itu?

“atau di tulis aja bu di kertas, ibu perlu merek apa… biar kamu bantu belikan”

saat itulah saya merasakan paniknya ketauan,

dan rasa syukur luar biasa karena mendapat pertolongan,

dalam waktu yang bersaamaan

Lalu tanpa pikir panjang,

segera saya tuliskan merk sebuah pembalut wanita yang tak pernah takut tembus.. beserta selembar 50.000 -an

Tak sampai 10 menit, petugas kasir tsb kembali memanggil saya

dengan kalimat yang terdengar luar biasa indah

“Ibu… Burgernya sudah siap” Sambil tak lupa tersenyum dengan luar biasa manisnya

lalu saya terima kantong kertas burger itu dan segera menuju ke toilet yang tersedia

Dan hari itu, menjadi pengalaman luar biasa bagi saya.

Bagi sebagian besar orang, pagi itu saya hanya membeli “Burger” di KFC…

Tapi lebih dari itu… saya merasa mendapatkan pelajaran luar biasa hebat

tentang bagaimana memahami Customerdan membantu mereka mendapatkan apa yang dibutuhkannya,

dari seorang Petugas Kasir yang setara Dosen Marketing di mata saya…

Membuat saya merenung cukup lama

Adakah saya telah dengan sungguh-sungguh

mendengarkan dan memahami apa yang sahabat koleksikikie butuhkan dan cari,

saat mereka mampir ke blog saya http://koleksikikie.multiply.com

Karena apalagi yang bisa saya jadikan senjata rahasia,

untuk bertahan di situasi perdagangan yang semakin hari semakin kompetitif,

selain kemampuan untuk memahami apa yang paling dibutuhkan dan dicari oleh sahabat-sahabat koleksikikie.

Memberikan tidak hanya sekedar produk jadi,

tapi juga pengalaman, dan kenangan baik yang tak terlupakan karena telah berbelanja di tempat kami

Hal yang sederhana saat diucapkan, namun setengah mati untuk dilakukan…

aaah…

Burger di KFC pagi itu

mungkin tidak mengenyangkan

tapi sungguh melegakan…

karena berhasil mengingatkan saya

untuk terus menjadi lebih baik lagi memahami sahabat-sahabat saya… (kie)

Tags:

Leave a Reply

Open chat
1
Halo ada yang bisa kami bantu