Home PageBisnis AksesorisSeminar & Workshop Nasional Teknik Industri UPN “Peranan Industri Kecil dalam Kemandirian Bangsa”

Nov 03

Seminar & Workshop Nasional Teknik Industri UPN “Peranan Industri Kecil dalam Kemandirian Bangsa”

seminar-nasional-upn

WORKSHOP MEMBUAT BUSINESS PLAN
Kalau biasanya saya diundang untuk mengisi workshop merangkai aksesoris, kali ini Teknik Industri Universitas Pembangunan Nasional Surabaya, mempercayai saya untuk mengisi kelas Workshop membuat Business Plan. Di kesempatan berharga ini saya akan berbagi pengalaman dengan 300 mahasiswa dan tamu umum yang menghadiri acara ini,  berdasarkan pengalaman yang telah saya lalui selama hampir 10 tahun terakhir menjalankan Koleksikikie.

seminar-nasional

Acara ini berlangsung pada Hari Kamis 3 November 2016 bertempat di Balroom Hotel Oval Surabaya. Saya mendapatkan kesempatan terakhir untuk mengisi acara setelah sebelumnya dibuka dengan sesi Bedah Buku dari Profesor Dr Eryatno MSAE, Guru Besar IPB dan sesi Seminar Usaha dari Mas Hendi Setiono, CEO Kebab Baba Rafi yang telah di franchisekan hingga ke manca negara. Di sesi workshop ini, saya mengajak semua peserta untuk terlibat langsung dalam proses membuat bisnis plan mereka. Mulai dari menentukan ide bisnis, menyusun strategi bayangan, hingga membuat rencana kerja yang harus dilakukan untuk mencapai target tersebut.

MEMBUAT BISNIS PLAN YANG LEBIH PERSONAL
Pengalaman saya dalam menjalankan usaha ini, telah membuka peluang saya untuk bertemu dengan banyak pribadi-pribadi menarik yang menginspirasi. Pengalaman usaha dan Perjumpaan dengan orang-orang ini pada akhirnya mengajak saya pada sebuah kesimpulan, bahwa sejatinya sebuah bisnis plan akan berhasil dengan baik saat berhasil selaras dengan jati diri dari pemilik usaha.

pentingnya-membuat-rencana-kerja

Berdasarkan pemahaman ini, di awal proses pembuatan bisnis plan, hal pertama yang saya lakukan adalah mengajak para peserta untuk lebih dalam mengenali dirinya sendiri, hal-hal yang mereka sukai, teman-teman yang ditemui, serta bagaimana mereka telah memberikan warna yang diingat oleh orang-orang yang mengenalnya dengan baik. Kemampuan mengenali diri ini pada akhirnya akan membantu kita untuk mengetahui apa sebenarnya definisi sukses yang kita harapkan dan impikan.

MERENCANAKAN BISNIS = MERENCANAKAN SUKSES (YANG KITA INGINKAN)

seminar-bisnisBisnis yang sukses menjadi tujuan semua pengusaha saat memulai bisnisnya. Tapi bila pertanyaannya digali lebih dalam “Sukses yangbagaimana sih yang dicita-citakan dan diharapkan?” tidak semua orang lho mampu dengan baik menceritakan “sukses” yang sesuai dengan keinginannya. Buat A bisa menjual produk senilai 1 juta rupiah adalah sebuah kesuksesan, tapi buat B dia merasa sukses bila berhasil melakukan penjualan senilai 50 juta rupiah.

Membuat Bisnis Plan akan membantu kita merencanakan sukses yang kita impikan. Dan akan lebih baik lagi apabila yang kita kerjakan saat ini adalah bisnis/usaha yang memang kita sukai. Karena menyukai suatu hal, akan membuat kita secara sukarela mencari tau lebih banyak tentang hal tersebut, kemauan terus belajar dan mencari tau akan menjadikan kita tenaga profesional yang menguasai segala hal tentang apa yang kita sukai tersebut. Saat kita mampu dengan baik mewakili bisnis kita, rasa percaya orang akan tumbuh semakin kuat dan pada akhirnya meningkatkan sales, serta tentu saja profit pada bisnis.

Namun di masa ini, kadang uang sudah bukan lagi menjadi satu-satunya hal yang menjadi sumber kepuasan. Beberapa orang justru merasa lebih puas saat produknya dikenal banyak orang, “Margin keuntungan gak harus besar, yang penting produk bisa terjual banyak dan menjangkau kelompok yang lebih luas”. Ada juga yang merasa bahagia saat produk yang dijual terbukti mampu memberikan pengaruh pada masyarakat dan membawa nilai positif pada kelompok yang lebih luas “Saya bahagia kalau usaha les-les an yang saya kelola ini bisa menghasilkan lulusan2 SMA dengan nilai ujian yang baik, sehingga membuka peluang mereka pada masa depan yang lebih cemerlang” Ida – salah satu pemilik lembaga bimbingan belajar di Surabaya.

Saya sendiri menempatkan bisnis saya sebagai suatu hal yang penting, namun keluarga masih selalu menjadi prioritas utama. Maka ketika putri saya meminta saya untuk ‘mbolos’ kerjadan menemaninya lomba di sekolah, saya akan memilih untuk hadir menemani Kaylila. Maka bisnis yang sukses buat saya, adalah bisnis yang bisa saya kelola dari mana saja. Keuntungan dalam bisnis penting, namun saya lebih mengharapkan bisa memiliki waktu yang fleksibel untuk menjalankan pilihan-pilihan di hidup saya. Itulah mengapa saya memilih format online untuk bisnis koleksikikie.

BISNIS PLAN MEMBUKA PELUANG LAHIRNYA WIRAUSAHA MUDA POTENSIAL
Dalam sesi workshop selama 2 jam, dengan durasi materi di 60 menit pertama, ternyata berhasil memunculkan bakat-bakat pengusaha muda yanga kan mengharumkan bangsa. Salah satu peserta yang hadir siang itu adalah Abdul Kadir, Mahasiswa semester 1 Teknik Industri UPN ini, tampil  menyampaikan rencana bisnisnya secara sistematis di depan audience yang hadir

abdul-kadir
Dalam presentasi singkatnya ini, Abdul Kadir berencana membuka sebuah Kafe yang menyediakan menu makanan dengan harga terjangkau. Kafe ini tidak hanya bermisi mencari keuntungan saja, namun juga diharapkan mampu membantu menyediakan makanan gratis bagi kelompok yang membutuhkan. Untuk menarik pelanggan-pelanggan yang ditargetkan adalah mahasiswa & pelajar, Kadir berencana menciptakan menu makanan dengan nama-nama yang menarik dan variatif, sehingga menimbulkan keinginan pengunjungnya untuk mencicipi hidangan yang disediakan. Dalam Bisnis plan-nya kadir menyusun target untuk bisa melakukan penjualan minimum senilai 10 juta dalam satu bulan, dan mendapatkan penghasilan bersih bulanan 5 juta rupiah. Luar biasa lhoo, Kadir sudah dengan mantap dan percaya diri memberikan angka yang akan dia perjuangkan untuk bisa dihasilkan setiap bulan. karena kadang, setalh kita menjalankan usaha bertahun-tahun, kalo ditanya berapa uang dari bisnis yang bisa dipakai untuk kebutuhan kita sebagai pribadi, gak semuanya lho berani menyebutkan angka pasti hihihihihi… *curhat ceritanya

yusuf-drajatPresentasi lain yang tak kalah menarik disampaikan oleh Yusuf Drajat, mahasiswa yang juga maish duduk di semester 1 ini menyampaikan poresentasi bisnis tentang Kafe, yang mana Kafe ini nantinya dinamai “BEKAS KAFE”. Pemilihan nama “Bekas Kafe” ini tentu saja bukan tanpa alasan, nama ini dipilih berdasarkan hobi yang dimiliki Yusuf dalam mengubah barang bekas/vintage, menjadi barang unik yang menarik dan dapat dimanfaatkan lagi secara ekonomi. Misalnya Yusuf pernah mengubah potongan celana jeans yang kepanjangan, menjadi dompet jeans yang unik dan hanya ada satu-satunya di dunia.  Di Bekas Kafe nanti, yusuf akan mengisi dekorasi ruangannya dengan barang-barang bekas yang berhasil digunakan ulang sehingga tampak menarik. Di kafe-nya nanti, Yusuf tidak hanya akan menyediakan makanan danminuman dnegan harga terjangkau, namun juga mengedukasi dan mengajak pengunjung untuk memanfaatkan barang bekas yang ada di rumah, kepada pengunjung setianya Yusuf akan berbagi pengalaman cara mengolah barang bekas.

Pemahaman tentang konsep bisnis yang ingin dilakukan, menurut saya merupakan tahapan yang cukup tinggi untuk bisa dikuasai oleh seorang calon pengusaha. Bahkan kalau mau diingat lagi, saat saya dulu memulai koleksikikie, saya belum pernah membayangkan konsep bisnis bagaimana yang akan saya jalankan. Baru di tahun ketiga, saya bisa bisa menjelaskan dnegan baik nilai-nilai yang dimiliki koleksikikie, visi misi yang ingin dicapai serta rencana pengembangan usahanya. Andai saja saya bisa memulai bisnis dengan konsep yang matang, maka bukan tidak mungkin percepatan penghasilan bisa saya alami lebih dulu. Atau istilahnya, gak harus nunggu 10 tahun untuk bisa mendapatkan angka penghasilan yang saya miliki saat ini hehehehee…..

Maka saya sangat optimis, dengan ketekunan dan kerja keras.. adik-adik mahasiswa yang telah memahami dengan baik konsep bisnis yang akan dijalankan ini bisa meraih apa yang dicita-citakan dalam waktu yang lebih cepat dibandingkan kami-kami pendahulunya.

INOVASI MUNCUL DARI KEMAMPUAN MENGENALI DIRI & BISNIS
Sebelum kelas berakhir, ada satu pertanyaan yang menarik yang disampaikan oleh peserta seminar
“Kenapa di kertas kerja business plan nya ada satu halaman ttg diri kita mbak? Apa korelasi antara menulis ttg diri kita  dengan keuntungan ? bukankah di era yang cepat ini lebih penting memiliki inovasi, kalaupun kita tidak mampu melakukan kita bisa mencari tenaga ahli untuk membantu ide tersebut ”

know-your-business

Menurut saya, semakin kita mampu mengenali siapa diri kita, semakin mudah pula kita menentukan target yang ingin dicapai.
Saat menyusun target, beberapa orang cenderung hanya berfokus pada angka keuntungan yg bisa dihasilkan. Walaupun hal itu penting, tapi saya percaya bahwa kebahagiaan dalam berbisnis tidak hanya selalu ttg mencari untung yg sebesar-besarnya.
Ada yang ingin bisnisnya untung besar
, tapi yang lain merasa lebih puas saat dikenal lebih banyak orang.
Beberapa orang yang fokus pada keuntungan, kadang terjebak untuk terus menerus mengejar “untung” tapi gak sempet menikmati. Tentunya kondisi seperti ini juga bukan sesuatu yang kita harapkan.

Itulah kenapa menurut saya sangat penting untuk memilih usaha yang kita sukai. Dengan menyukai apa yang kita kerjakan, kita akan berusaha terus menerus mempelajari dan mengetahui hal-hal yang berhubungan dengan bisnis tersebut. Dengan menjadi pengusaha yang bahagia menjalankan bisnis yang disukai, kita akan menjadi pribadi yg tangguh dan tidak gampang menyerah meskipun harus berjuang menghadapi masa-masa yang sulit. Kelompok ini tidak akan gampang tergiur pindah menekuni bisnis yang berbeda, hanya karena gambaran keuntungan yang lebih besar.

Saya juga sangat setuju bahwa Inovasi merupakan hal yang sangat penting. Kapan inovasi ditemukan? kalau kita menjadi ahli atas bisnis yang kita tekuni, semakin kita banyak mempelajari dan mengenali bisnis, kita bisa dengan baik menemukan ide-ide baru yang memudahkan customer. Mengundang ahli bisa menjadi alternatif, namun juga membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Maka alangkah baiknya bila kita menjadikan diri kita sendiri ahli, untuk bisnis yang kita jalankan, sehingga kita bisa menemukan inovasi2 terbaik untuk memajukan usaha kita.

Yang perlu dipahami dan diingat, sesuatu yang baru memang akan menarik minat orang, namun jangan sampai inovasi  yang dilakukan mengaburkan jati diri kita yang sesungguhnya. Perubahan yang terlalu sering membuat orang susah mengingat brand kita.
Maka berinovasipun harus mempertimbangkan waktu yang tepat.

Terimakasih Teknik Industri UPN 

seminar-nasional-upn

Bagaimana Menjaga Bisnisnya tetap berjalan dalam jangka waktu lama mbak?
Sebenarnya ada banyak faktor ya yang harus dipertimbangkan dan terlibat dalam proses bertahan itu. Istilahnya, butuh keberanian untuk memulai sebuah bisnis tapi harus ada banyak kerja keras untuk membuat sebuah bisnis tetap ada.
Tapi menurut saya, satu langkah pasti yang bisa dilakukan adalah dengan menghadirkan bisnis yang bermanfaat bagi orang banyak.
Karena saya percaya, sebuah usaha yang mampu memberi nilai positif bagi orang banyak, akan dijagain sama banyak orang juga hihihihi…
Sehingga rangkaian kerja kerasnya tadi, bisa terasa lebih ringan.

Terimakasih banyak UPN untuk sesi sharing yang luar biasa ini. Kesempatan diskusi dengan pribadi-pribadi yang berfikir kritis selalu membantu saya belajar lebih banyak untuk memahami diri saya dan apa yang menjadi pemikiran-pemikiran saya selama ini. Semoga manfaat yang sama besarnya juga dirasakan oleh peserta-peserta seminar hari ini yaaa (Kie)

 

Leave a Reply

Open chat
1
Halo ada yang bisa kami bantu