Tang NesNaz isi 3

Rp325,000.00

Category:

Product Description

Tang-NesNas-isi-3

Secara kualitas, tang ini lebih ringan dan enak digenggam
Tang NesNas ini berisi 3 jenis tang dasar yang paling sering digunakan dalam proses meronce manik-manik. yakni :

1. Round Nose Plier
Pada dasarnya tang iniberfungsi untuk membuat loop, atau bulatan untuk menyambungkan paku satu ke lainnya hingga menjadi sebuah rangkaian kalung atau gelang. Ujung dari tang ini memiliki diameter yang lebih kecil, sehingga memungikinkan kita untuk membuat loop (lingkaran pada ujung kawat) dengan lebih rapih. Buat saya ini dalah tang wajib punya. Karena kerapihan hasil akhir aksesoris yang kita buat sangat tergantung pada ujung bulat pada tang ini, selain itu tang ini juga bisa digunakan untuk menjepit.


2. Cutter Plier
Nama lain dari tang ini adalah Tang potong. Seperti namanya, tang ini berfungsi untuk memotong, mulai dari senar hingga kawat sampai dengan ketebalan 1 mm. Sangat penting untuk menjaga ujung dari bagian pemotong tetap tajam, karena apabila bagian tersebut tumpul, maka akan memnyebabkan kita harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk memotong kawat, waktu yang lebih lama untuk menyelesaikan proyek manik-manik yang kita kerjakan serta menyebabkan pekerjaan kita kurang rapi.


3. Flat Nose Plier
Tang jenis ini memiliki permukaan bagian ujung yang datar.
Sehingga memungkinkan tang ini untuk meluruskan kawat yang keriting, untuk lebih amannya terlebih dahulu lapisi bagian ujung kawat dengan lakban tebal, sehingga menghasilkan permukaan yang halus. Biasanya kalau kawat untuk bikin bros kepanjangan, suka jadi ketekuk dan keriting… nah dengan dijepit di kawat yang sudah diberi lakban ini, permukaan yang keriting dapat dibuat menjadi lebih halus dan lurus. Tang ini juga bisa digunakan untuk menggantikan fungsi tangan kiri menjepit benda, sementara tangan kanan menggunakan tang jenis lainnya.

Reviews

There are no reviews yet.

Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.